Saturday, January 23, 2016

Untuk Orang yang Baru Patah Hati



      Setelah peristiwa itu terjadi dimana aku harus mengalami masa-masa perih dalam kisah cintaku, aku sadar bahwa aku gak harus seperti ini terus menyendiri jauh dari keramaian. Aku mulai mencoba bangkit untuk menghibur diriku dengan mengisi waktu senggangku agar aku  bisa bahagia kembali. seperti bertemu dengan teman-temanku, kumpul bareng sama mereka tertawa bersama hingga lupa waktuku untuk menyabun. Mungkin emang bener dalam keadaan seperti ini sulit banget untuk orang seperti aku bisa bahagia kembali dalam waktu singkat, mungkin sama seperti orang lain lakukan ketika patah hati, terburu-buru untuk tersenyum ketika kesedihan menimpa, tapi aku gak perlu memaksa diriku untuk buru-buru tersenyum, ku membiarkan rasa sedih ini mengalir apa adanya dengan cara merasakan dan menikmati kedatangannya, karna patah hati itu ada bukan untuk dihindari, tapi patah hati ada untuk dinikmati. 
Share:

Monday, January 18, 2016

Ketika Cinta di Khianati

       Aku tahu sejak awal resiko apa yang aku ambil ketika aku jatuh cinta, yaitu suatu saat nanti aku akan patah hati oleh cintaku sendiri. Dan saat inilah hatiku dipatahkan..
   
       Aku hanyalah manusia biasa yang hanya memiliki 1 hati dan 1 cinta untuk seorang wanita, dialah si pesek yang menjadi legenda cinta dalam hidupku. Begitu panjang sekali perjalanan yang telah kita lewati hingga akhirnya kita dipisahkan oleh suatu alasan, alasan itu lah yang membuatku harus menerima perihnya sebuah kisah cinta ini, cinta yang telah lama kita bina dalam suka dan duka. Tapi harus berakhir dengan kisah yang sangat tragis tanpa ada yang bisa menyembuhkannya kecuali dia, dialah obat dari luka ini.
Share:

Thursday, January 14, 2016

Dari Mata Turun ke Hati

       Seperti anak muda yang lain pada umumnya aku juga memiliki kisah cinta yang sangat menarik
 yang gak kalahnya sama cerita cinta yang sering muncul dilayar kaca. Kisah cinta nyata yang aku alami ketika aku duduk dibangku sekolah tingkat SMP.  Sebuah cerita cinta yang berawal dari sebuah pertemuan yang tidak diduga, seorang sosok wanita yang berparas nan indah melewati depan rumah kediamanku di pagi hari ketika aku hendak pergi ke sekolah. Aku terpana terdiam melihat dia berjalan melewati depan rumahku dengan rambutnya yang terbelai oleh angin yang datang dari depannya, seakan waktu berhenti sejenak dan membuat tubuhku terpaku ditempat. Aku melangkahkan kaki berjalan mengikutinya dari belakang seakan aku terhipnotis untuk mengikuti langkahnya. Tapi sayang aku hanya bisa mengikutinya sampai tempat halte yang biasa untuk tempat aku menunggu bis ketika berangkat sekolah.
Share:

Sunday, January 10, 2016

Ello - Masih Ada [video cover]

Kali ini dikampus ku sedang ada pembuatan sebuah video klip. Dari sekian banyaknya mahasiswa dikampus kami dibagi menjadi beberapa kelompok, dan setiap kelompok telah menentukan video klip apa yang akan mereka buat. Dari kelompokku sendiri kami memilih sebuah video klip dari lagunya Ello - Masih ada. Pembuatan film ini berlokasi dikampus kami sendiri karena dari panitia hanya memperbolehkan membuat video diarea kampus saja. Jadi kami harus memilih lokasi disekitar area kampus, tepatnya dipelataran gedung-gedung kampus. video ini diambil dengan modul one shoot, jadi dari awal sampai akhir hanya merekam dengan satu kamera tanpa ada pemotongan video dan tanpa pengulangan.  Oke pemirsa setia yang budiman, disinilah saya berperan sebagai figuran yang sedang bermain musik drum dengan sebuah galon minum yang memakai baju merah bersama rekan-rekan yang lain. Oke langsung saja tonton videonya, Silahkan menonton dan selamat menikmati...



Share:

Friday, January 8, 2016

TAK KENAL MAKA TAK SAYANG



Perkenalkan nama gue Farhan Shodiq Albana, gue biasa dipanggil dengan alba atau bisa juga dipanggil farhan biar kelihatan keartis-artisannya sedikit, tapi terserah kalian mau manggil gue apa biar kalian semua akrab sama gue. Tapi buat ngingetnya mudah saja kok, lo inget-inget ja nama alba itu adalah nama salah satu merk jam dan seorang pemain sepak bola yang berposisi gelandang di Fc Barcelona, ingetkan? Ini adalah blog pertama gue dan postingan pertama kali gue, jadi dimaklumin saja ya kalo ada kata-kata yang salah atau yang bikin sakit kepala, namun kalo semisal hal itu terjadi gue saranin secepatnya lo pergi ke apotek buat beli obat sakit kepala, tapi jangan beli obat mag. Dan maaf juga mungkin bahasa gue terlalu medok karena emang gue lahir didesa dan tumbuh besar didesa. Tapi  tenang saja, gue gak hidup dikandang bersama sapi-sapi gue dan kambing-kambing gue kok, gue punya rumah sendiri bersama keluarga gue.
Oke, lanjut keperkenalan diri gue. Gue adalah anak tersayang dari ke dua ortu(orang tua) gue, gue lahir dengan selamat penuh sentosa, tapi anehnya kok gak ada selamatnya ya? Dimana selamat? Hehe, bercanda.  Alhamdulillah lahirlah seorang anak pada tanggal 16 Maret 1996 yaitu diri gue sendiri yang sudah menjadi gede seperti ini yang masih ingusan, mungkin gue kalo kemana-mana harus bawa tisu ya biar bisa ngusap ingus gue kapan aja, atau kalo gak gue bisa pake baju lengan kanan kiri gue buat ngusapin ingus gue.
Share:

Visitors

Powered By Blogger
Powered by Blogger.

Pages

Ngajarin adek nyanyi

Tonton vdeonya disini.

About Me

My photo
Sleman, Yogyakarta, Indonesia
Nama aku Farhan Shodiq Albana biasa dipanggil Alba yang juga sebagai sebutan salah satu merk jam ternama "ALBA" atau pemain gelandang sepak bola fC Barcelona "ALBA". Inget-inget ja nama ku tentang merk jam atau pemain sepak bolah, nah tu..

Malioboro dimalam hari

Ini tonton videonya.